1 Ramadhan 1435H Jatuh Pada Ahad 29 Juni 2014
Pengurus Besar Nahdlatul Ulama sedang melakukan pengamatan Hilal di Lantai 32 Season City, Senin, (8/7/2013) Pemerintah melalui Kementrian Agama menetapkan 1 Ramadhan 1435 H jatuh pada hari Ahad 29 Juni 2014. Penetapan diambil setelah pemantauan hilal di sejumlah titik di Indonesia tak satupun melihat hilal. Penetapan 1 Ramadhan jatuh pada hari Ahad, disepakati Ormas Islam yang hadir dalam sidang Isbat yang digelar Kementrian Agama, (Jum’at, 27/06/14). Usai sidang Isbat yang digelar tertutup, Menteri Agama Lukman Hakin Syarifudin menyampaikan, ada 63 titik pengamatan di seluruh Indonesia untuk melihat hilal. “Dari para saksi yang kami tugaskan di 63 titik di seluruh tanah air, tidak satupun yang melihat hilal. Sehingga kami menyatakan melakukan istiqmal atau menyempurnakan bulan sya’ban menjadi 30 hari, kemudian diputuskan 1 Ramadan 1435 H jatuh bertepatan pada Ahad tanggal 29 Juni 2014,” ujarnya Sidang isbat digelar tertutup. Sidang Isbat dihadiri Ketua Umum M...